Ajibarang, 31 Oktober 2024 – Pelaksanaan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) tahun 2024 MI Modern Al Azhary dilaksanakan pada gelombang 2 tanggal 30-31 Oktober 2024. Kegiatan ini diikuti oleh siswa dan siswi kelas 5. ANBK merupakan program yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi untuk mengukur kompetensi literasi, numerasi, dan karakter siswa serta kondisi lingkungan belajar di sekolah.

Pelaksanaan ANBK dibagi menjadi 2 hari yaitu pada Rabu, 30 Oktober 2024 peserta mengerjakan soal literasi yang dirancang untuk mengukur kemampuan pemahaman bacaan dan berpikir kritis siswa. Selain itu, siswa juga mengisi survei karakter yang bertujuan untuk mengetahui aspek sosial emosional siswa, seperti kejujuran, disiplin, dan kerjasama.

Kemudian, pada hari kedua Kamis, 31 Oktober peserta mengerjakan soal numerasi yang fokus pada kemampuan siswa dalam konsep matematika dasar, pemecahan masalah dan ketrampilan berpikir logis. Peserta juga mengisi survei longkungan belajar yang bertujuan untuk mengetahui kondisi lingkungan belajar sekolah, termasuk dukungan guru, fasilitas sekolah dan budaya belajar di kelas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *